Iklan


 

Iklan

Hari Jadi Subang Ke-73 Dihadiri Kapolres dan Forkofimda

klikindonesia
5 Apr 2021, 21:24 WIB Last Updated 2021-04-05T14:24:19Z

NET9.COM | SUBANG- Peringatan hari jadi Kabupaten Subang yang ke-73 tahun diperingati secara sederhana dan secara Virtual di Aula Pemkab Subang siang tadi, Senin 05 April 2021 Sekitar pukul 10:30 WIB.

Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Desa dan Kecamatan se-Kabupaten Subang namun dilakukan secara virtual di setiap Kecamatan, adapun peserta yang hadir langsung dalam giat tersebut diantaranya, Bupati Subang, Wakil Bupati Subang, Ketua dan wakil Ketua dan seluruh anggota DPRD Kab. Subang, Danlanud Suryadarma, Kapolres Subang beserta Ketua Bhayangkari Cabang Subang, Dandim 0605 Subang, Kepala Pengadilan Negeri Kab. Subang, Kapala Kejaksaan Negeri Kab. Subang, Perwakilan  Pemerintah Provinsi Jabar, Sekda Kab. Subang, H. Ating Rusnatim (Mantan Bupati Subang), Kades Penerima penghargaan, Perusahaan Penerima Penghargaan, Perwakilan Bank BJB Kab. Subang, Ketua LVRI Veteran Kab. Subang, Perwakilan Anak Yatim Kab. Subang, dan tamu Undangan lainnya, sebanyak 45 orang.

Adapun giat yang dilakukan dalam acara tersebut, diawali dengan lantunan kacapi suling sebagai musik penyambutan tamu undangan dilanjutkan dengan pemutaran video selayang pandang seputar Subang, serta acara pengantar lainnya.

Dilanjutkan dengan sambutan dari Bupati Subang, H. Ruhimat mengatakan bahwa pada hari ini tanggal 5 April 2021 merupakan hari yang sangat bersejarah karena bertepatan dengan tanggal penetapan nama kabupaten Karawang Timur yang dijadikan momentum kelahiran Kabupaten Subang dengan ditetapkan oleh keputusan DPRD.

Peringatan hari ulang tahun Kab. Subang yang sangat sakral yaitu sebagai ungkapan rasa syukur dan menjadi sarana evaluasi setiap langkah yang telah dilakukan khususnya PR yang belum di dituntaskan.

Masyarakat Kab. Subang banyak yang terpapar Covid-19 yaitu sebanyak 4.488 orang yang harus kita tangani bersama-sama untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 di Kab. Subang.

Pemulihan ekonomi sudah dilakukan yang diawali dengan memanfaatkan lahan tidur dengan peningkatan ketahanan pangan meliputi bidang, pertanian, dsb, Selain itu pelaku UMKM dibina agar mampu menopang ekonomi masyarakat untuk tetap berjalan.

Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas semua yang telah dilakukan ini merupakan hadiah bagi hari ulang tahun Kabupaten Subang melalui momen hari ulang tahun ini Mari kita bergandengan saling menguatkan satu sama lain karena kebersamaan adalah kekuatan untuk dapat menyelesaikan persoalan yang kita hadapi dalam menjalankan tugas dan peranan kita di segala bidang.

Masih banyak PR yang belum terselesaikan dalam bidang pembangunan infrastruktur yang tertunda, Insya Allah dengan dukungan dari masyarakat Kabupaten Subang mudah-mudahan tahun ini dan tahun depan pembangunan yang telah kita rencanakan dapat direalisasikan secara maksimal.

Dan acara ditutup dengan pemotongan tumpeng yang dilanjutkan dengan kegiatan ramah tamah.(Jay) 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Hari Jadi Subang Ke-73 Dihadiri Kapolres dan Forkofimda

Iklan


Terkini

Iklan