Iklan

Iklan

Kang Jimat Terima Kunjungan Direktur Alsintan dari Kementrian Pertanian

klikindonesia
19 Nov 2021, 20:30 WIB Last Updated 2021-11-19T13:30:18Z

SUBANG- KLATENBupati Subang H. Ruhimat atau biasa dipanggil Kang Jimat menerima kunjungan Direktur Alsintan Kementerian Pertanian Andi Nur Alamsyah S.T.P., M.T. beserta jajaran. Jumat (19/11/2021).

Kang Jimat menyampaikan bahwa Subang memiliki potensi sumber daya alam yang luas, namun masih banyak potensi alam tersebut yang tidur dan tidak produktif. Dirinya menyampaikan bahwa dirinya ingin lahan tersebut dapat dikelola oleh masyarakat sehingga dapat produktif dan mampu meningkatkan kesejahteraan.

Kang Jimat juga menyampaikan bahwa untuk mengolah lahan tersebut, tidak bisa dengan menggunakan alat manual, tapi membutuhkan alat mesin pertanian untuk memberikan efek yang efektif dan efisien. Untuk itu, dirinya mengadakan pertemuan tersebut sebagai sarana untuk mendapatkan bantuan alsintan (alat mesin pertanian) dari pusat, untuk mampu memudahkan pengolahan lahan.

Kang Jimat juga menyampaikan bahwa dirinya saat ini tengah berjuang mendapatkan hak lahan Ex HGU yang telah habis masa gunanya. Dirinya ingin bahwa lahan ex HGU tersebut dapat digarap dan dijadikan pemukiman oleh rakyat miskin, sehingga tidak lagi dalam satu rumah ditinggali oleh beberapa keluarga. Dengan digarapnya lahan tersebut, dapat membantu memberikan lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat, juga dapat menghindarkan masyarakat dari "Bank Emok".(Jay) 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kang Jimat Terima Kunjungan Direktur Alsintan dari Kementrian Pertanian

Terkini

Iklan