Iklan


 

Iklan

Pemilik Warung Dewek Fasilitasi Makan Minum Gratis Bagi Masyarakat Indramayu

klikindonesia
30 Des 2020, 19:43 WIB Last Updated 2020-12-30T12:55:50Z
Pemilik Warung Dewek berharap bisa membukan cabang di kawasan lain agar lebih efektif menjadi fasilitator pemberian makan minum gratis bagi masyarakat Indramayu

NETSEMBILAN.COM | INDRAMAYU - Warung Dewek yang terletak di Jalan. Jendral Sudirman, Kelurahan Lemahmekar, Kabupaten Indramayu, sudah 4 bulan berjalan menyediakan makan dan minum gratis untuk masyarakat.

Menurut pemilik warung Nono, kegiatan sosial ini dilakukannya setiap hari. Mulai dari jam 09.00- 12.00. Selain itu, pihaknya juga menerima titipan sedekah dari beberapa donatur.

"Ada yang berupa nasi bungkus siap saji, dan ada juga yang memberikan sejumlah dana," katanya. Rabu (30/12/2020).

Salah seorang warga Indramayu sedang menerima bantuan berupa makan dan minum gratis di Warung Dewek

Uniknya, bagi masyarakat yang singgah, makan dan memberikan bayarannya, pihak Warung Dewek akan menggunakan uang tersebut untuk membeli nasi bungkus siap saji dari warung makan yang sepi pelanggan. Lalu kemudian dibagikan lagi ke masyarakat yang membutuhkan.

Nono sang pemilik Warung Dewek ini mengaku hanya sebagai fasilitator kegiatan itu. Dirinya berharap, ke depan akan mampu membuat beberapa cabang Warung Dewek lain di sekitar Indramayu kota.

"Tujuannya agar lebih banyak sukarelawan yang memberikan sedekah dengan ikhlas," pungkasnya.


Laporan : (Ari)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemilik Warung Dewek Fasilitasi Makan Minum Gratis Bagi Masyarakat Indramayu

Iklan


Terkini

Iklan