Iklan

Iklan

Prodi PPKn FKIP Universitas Suryakancana Gelar Penyuluhan Hukum Bagi Siswa - Siswi di Madrasah Aliyah Muslimin

klikindonesia
16 Jun 2021, 14:16 WIB Last Updated 2021-06-16T07:16:22Z


Cianjur/Net9– Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP UNSUR) Universitas Suryakancana menggelar kegiatan penyuluhan hukum bagi siswa – siswi Madrasah Aliyah Muslimin,Cikondang,kecamatan Bojongpicung  kegiatan penyuluhan hukum tersebut di Ruang kelas Madrasah Aliyah Muslimin yang beralamat di kampung Pasir Santri,RT 05 RW 01,Desa Cikondang,Kecamatan Bojongpicung,Kabupaten Cianjur.

“Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)  Unsur dengan  Konsultasi dan Bantuan Hukum  Unsur dan Madrasah Aliyah Muslimin Cikondang,Rabu (16/06/2021).

“Acara tersebut dihadiri oleh 56 orang siswa siswi, Madrasah Aliyah Muslimin, 15 orang guru dan Osis 19 orang dan Dekan Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan universitas Suryakancana (FKIP Unsur) 7 orang, untuk pemberi materi sendiri kami hadirkan  Ketua Prodi PPKn  Dr.Sumarna,SH,,M.H.,M.Pd.,Dr.Tjeppy,.M.M.Pd,sekertaris Prodi PPKn,Dr.H.Iyep Candra Hermawan M.Pd Dosen,Dr.Yahya Mulyadi M.Pd Dosen,Dr.Prima Yuana Sofwan S.IP,.M.Si Dosen,Ilham Fajar Suhendar,S.Pd,.M.Pd Dosen,Dina  Indrayani.S.Pd,.M.Pd Dosen.

Ketua Prodi PKKn Dr.Sumarna S.H.,M.H.,M.Pd menambahkan
 untuk tujuannya sendiri dari kegiatan ini adalah agar siswa dan siswi dapat mengetahui batasan – batasan apa saja yang diatur oleh hukum mengenai undang-undang ITE.


“Bukan hanya itu, dari kegiatan ini siswa dan siswi dapat mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari agar tidak terjerat hukum. Kenali hukum jauhi hukuman,”paparnya

“Semoga, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses 
dan berharap, agar kegiatan penyuluhan seperti ini dilaksanakan di sekolah-sekolah  lainnya yang ada didalam maupun luar Kabupaten Cianjur” harapnya. (Yati Nurhayati)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Prodi PPKn FKIP Universitas Suryakancana Gelar Penyuluhan Hukum Bagi Siswa - Siswi di Madrasah Aliyah Muslimin

Terkini

Iklan