Iklan


 

Iklan

Sekda Subang Lantik 58 Pejabat, Berikut Data Lengkapnya

klikindonesia
22 Okt 2021, 20:08 WIB Last Updated 2021-10-22T13:08:09Z


SUBANG- Sekretaris Daerah Kabupaten Subang melantik dan melakukan pengambilan sumpah jabatan pengawas, kepala satuan pendidikan formal sekolah menengah pertama negeri, kepala sekolah non formal negeri dan jabatan fungsional tertentu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Subang tahun 2021



Sekretaris Daerah Kabupaten Subang H. Asep Nuroni S.Sos, M.Si melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan kepada Pengawas, Kepala Sekolah SMP Negeri, Kepala Sekolah Non formal Negeri, dan Jabatan fungsional tertentu di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Subang tahun 2021, bertempat di Gedung Puri Kitri Cadika, Jumat 22 Oktober 2021.



Pada pelantikan ini, pejabat yang diangkat dan dilantik sebanyak 58 Orang, yaitu :


- Jabatan Pengawas : 1 Orang


- Kepala Satuan Pendidikan Formal SMPN : 29 Orang


- Kepala Sekolah Non Formal Negeri : 1 Orang


- Jabatan Fungsional Guru : 26 Orang


- Jabatan Fungsional Instruktur : 1 Orang



Sekda Subang Kang Asep berpesan kepada para pejabat yang baru saja dilantik harus memiliki wawasan jauh kedepan (visi) dan tahu tindakan apa yang harus dilakukan (misi) serta paham tentang cara yang akan di tempuh (strategi), memiliki kemampuan mengkoordinasikan seluruh sumberdaya yang ada untuk memenuhi kebutuhan unit kerjanya, mampu mengambil keputusan dengan cepat, tepat dan akurat, dan menuntaskan pekerjaan yang belum terselesaikan serta menjadi pejabat yang pro aktif dalam pelaksanaan kegiatan.



Kang Asep yang mewakili Bupati Subang menyampaikan atas nama Bupati Subang, atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada para pejabat yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan mudah-mudahan apa yang sudah di baktikan menjadi amal ibadah dan mendapatkan pahala Allah SWT. Pemerintah daerah percaya para pejabat yang dilantik dapat menjalankan amanah jabatannya dengan profesional. 




Pada kesempatan ini, turut hadir pula Kepala BKPSDM Drs. H. Cecep Supriatin, M.Si , Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tatang Komara S.Pd, M.Si, serta Sekretaris Dinas Disdikbud Kabupaten Subang.( Jay)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sekda Subang Lantik 58 Pejabat, Berikut Data Lengkapnya

Iklan


Terkini

Iklan