Iklan


 

Iklan

HUT Koprasi Ke-74, Dekopinda Subang; Kinerja Pertumbuhan Ekonomi Alami Penurunan Drastis

klikindonesia
19 Agu 2021, 14:54 WIB Last Updated 2021-08-19T07:54:57Z

SUBANG- Bupati Subang H. Ruhimat bersama dengan istri Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat menghadiri Acara syukuran peringatan HUT Koperasi ke-74 tahun 2021 di Aula Dekopinda Kabupaten Subang, Kamis (19/8/2021).


Acara yang yang digelar dengan Tema Koperasi kuat, modern dan mandiri, dukung Ketahanan Pangan untuk Kesejahteraan Anggota dan Masyarakat tersebut diselenggarakan secara sederhana oleh Dekopinda Kabupaten Subang dengan protokol kesehatan yang ketat. 


Berdasarkan Data dari Dekopinda Kabupaten Subang bahwa kinerja pertumbuhan ekonomi kabupaten Subang mengalami penurunan cukup tinggi pada tahun 2020, dimana Laju pertumbuhan ekonomi  yang asalnya 4.4% tahun 2019,  pada tahun 2020 menurun signifikan ke agka - 1.27% (turun sebesar 5,68%). Hal ini tentunya memerlukan perhatian dan kerja keras Pemerintah Kabupaten Subang dan berbagai pihak terkait untuk terus berupaya mengembangkan Koperasi dan UMKM di Kabupaten Subang. Untuk itu sesuai dengan tema HUT Koperasi Tahun ini Dekopinda Subang berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas koperasi termasuk UMKM sekaligus mendukung program ketahanan pangan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Adaoun berbagai program Dekopinda Subang diantaranya yaitu menggelar Parade UMKM Wanita Subang yang mempertemukan UMKM dengan istri-istri Forkopimda dengan maksud untuk memperluas jaringan pemasaran bagi UMKM yang terdampak pandemi covid-19.


Namun meski dalam kondisi tersebut Koperasi dan UMKM di Kabupaten Subang ternyata mampu menorehkan prestasi di kancah nasional terbukti dengan diraihnya penghargaan Dharma krida Baraya Adikarya Anugerah sebagai pengembang UMKM terbaik Se Indonesia dari Universitas Sebelas Maret Surakarta dalam 8 Tahun UNS SME'S SUMMIT AND AWARDS 2021 kepada UPTD PLUT KUMKM Dinas UKPP Subang, Penghargaan Bhakti Koperasi dan UKM kepada Koperasi wanita LED Leles dari Kementerian Koperasi dan UKM RI yang piagam nya diserahkan secara simbolis oleh kang Jimat kepada ketua Koperasi Tuti Sri Mulyati serta penghargaan dari Dekopinwil Jawa Barat untuk Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat sebagai tokoh yang telah berkontribusi positif bagi pengembangan koperasi dan UMKM di Kabupaten Subang.


Dalam kesempatan peringatan HUT Koperasi ke-74 tersebut  dilaksanakan pula penyerahan berbagai penghargaan kepada pihak-pihak yang dinilai telah berkontribusi dalam pengembangan koperasi dan UMKM di Subang yang diantaranya yaitu : Koperasi Mina Karya Baru, Blanakan

Koperasi Wanita Mekar Saluyu, Dawuan

KUD Bangkit Jaya, Pabuaran

Koperasi Muamalat Nahdatul Ulama, Kasomalang

Koperasi Wanita LED Mawar, Binong KSP Karya Utama, Compreng

Koperasi Produsen Tabur Benih Melati, Pusakajaya

UMKM Aroma Jaya Blanakan, UMKM Dapoer Buaas, Cijambe

UMKM Evan Art Gallery, Pagaden.


Dalam kesempatan tersebut Kang Jimat mengucapkan apresiasi kepada Dinas UKPP Subang dan Dekopinda atas penghargaan yg diterima menjadi motivasi untuk berupaya memajukan Koperasi dan UMKM Subang kedepan. Terkait pembangunan pelabuhan patimban Kang Jimat berharap agar dijadikan sebuah kesempatan mengembangkan diri agar Koperasi dan UMKM Subang terutama para anggotanya bisa bersaing serta berkembang terutama di era digital."Bukan hanya simpan pinjam, Anggota koperasi saya harap mampu memproduksi baik hasil pertanian serta UMKM. Saya harap juga untuk pengurus Koperasi mampu melihat situasi, marketing mulai bisa memanfaatkan digitalisasi" ujar Kang Jimat.


Pada kesempatan tersebut, dilaksanakan pula prosesi pemotongan tumpeng oleh Sekda Subang beserta seluruh jajaran pengurus Dekopinda dan DKUPP.


Hadir dalam kesempatan tersebut ketua TP. PKK Kabupaten Subang sekaligus istri Bupati Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat, Sekda Subang H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si beserta istri sekaligus ketua DWP Kab. Subang, ASDA 1 H. Rahmat Effendy, Kepala DKUPP Subang H. Dadang Kurnianudin beserta Jajaran, Ketua Dekopinda Subang H. Daeng Makmur Thahir beserta Jajaran serta para perwakilan Koperasi dan UMKM se Kabupaten Subang.(Jay) 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • HUT Koprasi Ke-74, Dekopinda Subang; Kinerja Pertumbuhan Ekonomi Alami Penurunan Drastis

Iklan


Terkini

Iklan