Iklan

Iklan

Kehilangan Orang Tua dan Adiknya Dalam Kecelakaan Maut Sumedang, Kini Ismi Jadi Anak Angkat Anggota DPRD Subang

klikindonesia
16 Mar 2021, 11:53 WIB Last Updated 2021-03-16T04:53:05Z

NET9.COM | SUBANG- Kecelakaan maut bis rombongan SMP IT Muamanah asal Cisalak Subang yang telah merenggut nyawa kedua orang tua dan adiknya Ismi, mendapat perhatian serius dari seorang anggota DPRD Subang Praksi PKB Kiyai Maman Imanulhaq yang siap menjadi bapak angkat bagi Ismi.

Itu diungkapkannya saat Kiyai Maman berkunjung ke rumah Ismi yang baru berumur 5 tahun, anak dari Almarhum Ustd Jejen yang wafat dalam kecelakaan maut tersebut, Jumat 12 Maret 2021.

Kiyai Maman memberikan santunan untuk Ismi yang kini sudah menjadi yatim piatu sekaligus menyampaikan duka mendalam bagi adik dan kedua orang tua Ismi.

Dalam kesempatan tersebut Kiyai Maman juga mengatakan siap untk menjadi orang tua angkat bagi Ismi untuk keperluan sekolah dan segala kebutuhannya selama Ismi mengenyam pendidikan yang setinggi-tingginya.

Namun mengingat bapak nya Ismi seorang Ustad jadi kiyai Maman berencana untuk menyekolahkan Ismi sekaligus tinggal di Pondok Pesantren yang ada di Jatiwangi.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kehilangan Orang Tua dan Adiknya Dalam Kecelakaan Maut Sumedang, Kini Ismi Jadi Anak Angkat Anggota DPRD Subang

Terkini

Iklan