Iklan


 

Iklan

Kerap Dijadikan Balapan Liar di Jalur Tengkorak, Polres Subang Lakukan Patroli di Tanjakan Emen

klikindonesia
7 Feb 2021, 13:15 WIB Last Updated 2021-02-07T06:15:02Z

NET9.COM | SUBANG- Jalur selatan sekitaran tanjakan emen sampai Tangkuban Parahu, kerap kali digunakan sebagai sirkuit ilegal bapalan liar bagi para pemotor ABG yang berasal dari Subang dan Kota Bandung, disinyalir para pemotor tersebut merupakan bagian dari sejumlah gank motor.

Sebelumnya beberapa kali jajaran Polres Subang bubarkan balapan liar atau Sunmori yang biasa digelar di jalur tengkorak tersebut, bahkan sempat viral di media sosial pada pembubaran balapan liar ditempat tersebut beberapa waktu lalu.

Guna mengantisipasi hal itu terulang kembali, Kapolres Subang, Aries Kurniawan Widiyanto,SH., menugaskan Kasat Lantas Polres Subang, AKP Endang Sujana,SH., beserta jajaran, untuk melakukan pemantauan dijalur sekitar tanjakan emen-Tangkuban Parahu, sekaligus melakukan sosialisasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau disingkat PPKM, guna memutus mata rantai penyebaran Pandemi Virus Covid-19 yang terus meningkat di Kabupaten Subang, minggu 07 pebruari 2021, sekira pukul 06:00 WIB.

Turut serta mendampingi Kasat Lantas dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kanit Regident Sat Lantas Polres Subang, Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Subang, dan sejumlah jajaran Personel Sat Lantas Polres Subang, sebanyak 34 orang.

Disampaikan Kasat Lantas, AKP Endang Sujana, kami melakukan pengamanan di jalur selatan yang merupakan jalur wisata hususnya wisata Ciater dan Tangkuban Parahu sekaligus melakukan himbauan dan tindakan terhadap para pelanggar protokol kesehatan di wilayah tersebut.

"Kami lakukan antispasi kegiatan balapan liar tersebut terjadi kembali di jalur ini, sebab selain dapat menimbulkan laka lantas juga jalur tersebut merupakan jalur kawasan wisata yang harus steril dari kegiatan-kegiatan seperti itu".

"Kami juga memberikan himbauan dan sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) kepada seluruh masyarakat pengguna jalan agar tetap melaksanakan protokol kesehatan covid-19 dalam setiap melakukan aktivitas.

Menghimbau Kepada Pengemudi Agar Tetap Mematuhi Peraturan Lalu Lintas dan tetap memakai Peralatan safety Riding seperti (Helm,Jacket,Sarung Tangan Dll/Safety Keep Riding).

Dan selama kami lakukan patroli di jalur tersebut tidak ditemukan adanya balapan liar, serta tidak adanya kepadatan pengguna jalan baik R2 maupun R4, jelas Endang.


Laporan : Jayalangit
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kerap Dijadikan Balapan Liar di Jalur Tengkorak, Polres Subang Lakukan Patroli di Tanjakan Emen

Iklan


Terkini

Iklan